Monsha’at: 23 perjanjian senilai lebih dari SAR 580 juta ditandatangani pada Hari ke-3 Biban 2024

Monsha’at: 23 perjanjian senilai lebih dari SAR 580 juta ditandatangani pada Hari ke-3 Biban 2024


RIYADH, Arab Saudi, Nov. 11, 2024 (GLOBE NEWSWIRE) — Di hari ketiga Biban24, diselenggarakan oleh Small and Medium Enterprises General Authority (Monsha’at) dengan tema “A Global Destination for Opportunities,” lebih dari 23 perjanjian ditandatangani, bersama dengan beberapa peluncuran proyek yang bernilai lebih dari 580 juta SAR. Bertempat di Riyadh Front Exhibition & Conference Center, Biban 2024 bertujuan untuk mendorong pertumbuhan dan pengembangan ekosistem kewirausahaan Saudi, mendorong kolaborasi di antara para wirausaha lokal dan internasional.

Dengan menekankan komitmennya untuk memajukan kewirausahaan di sektor wisata Saudi, Tourism Development Fund (TDF) telah mengumumkan penandatanganan beberapa perjanjian bersejarah dengan berbagai lembaga keuangan — termasuk Arab National Bank, Raedah Finance, Tawkeel Finance, Murabaha Marena, Al Jabr Finance, Taseer Arabia, dan Manafea Finance — di Biban24.

Sejalan dengan Vision 2030, perjanjian ini secara penuh diarahkan untuk memperkuat usaha berskala kecil dan menengah di sektor wisata dan mendukung proyek yang berkontribusi terhadap pengembangan wisata lokal.

Dengan menegaskan kembali komitmennya untuk memberdayakan masa depan sektor UKM Kerajaan Saudi, Monsha’at juga menandatangani perjanjian strategis dengan Microsoft Arab Saudi guna membekali para wirausaha dengan berbagai alat bantu untuk mewujudkan potensi mereka lewat menyediakan akses lebih besar ke bimbingan teknis dan teknologi penting serta layanan cloud melalui platform Founder Hub.

Pada acara itu, Microsoft Arab Saudi juga mengumumkan Kompetisi Kewirausahaan untuk mendukung sektor kewirausahaan dan mendorong pertumbuhan usaha kecil dan menengah.

Pada Hari ke-3 Biban 2024 juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama di antara Monsha’at dengan Oracle untuk meningkatkan program inkubator dan akselerator di Kerajaan Saudi dan sekitarnya. Kemitraan ini akan memanfaatkan sumber daya Monsha’at dan Oracle untuk menawarkan layanan cloud, alat bantu analitik data, dan solusi AI guna mendukung perusahaan rintisan dan UKM.

Ini termasuk pengumuman kemitraan Monsha’at dengan Zoom untuk menawarkan solusi pertemuan virtual yang komprehensif dan dengan harga diskon. Google juga secara resmi mengumumkan perjanjian strategis dengan Monsha’at untuk meluncurkan Inisiatif Pemberdayaan Pemasaran Digital.

Putaran final Entrepreneurship World Cup juga semakin memanas, dengan lebih dari 100 finalis yang berpartisipasi dalam babak final kompetisi presentasi produk perusahaan rintisan tahunan ini.

https://bibanglobal.sa/  

Kontak:
Tarek Chahine
tchahine@webershandwick.com



Source link

OR

Scroll to Top